LAMPUNG – Kapolres Way Kanan Andy Siswantoro memimpin pengamanan aksi damai mahasiswa dari berbagai himpunan di kantor DPRD Kabupaten Way Kanan, Selasa (1/10/2019).
Mahasiswa itu berasal dari Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII), Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), dan Pemuda Way Kanan.
Pengamanan unjuk rasa yang dipimpin oleh Kapolres Way Kanan AKBP Andy Siswantoro dengan menerjukan 116 personil.
AKBP Andy mengajak mahasiswa mari kita saling bergandeng tangan menjaga keamanan dan ketertiban jangan sampai aksi damai ini disusupi oleh provokator yang akan merugikan kita semua.
Sementara itu, dalam aksi ini mahasiswa menyampaikan tuntutan dan peryataan sikap soal isu nasional dan lokal, seperti disuarakan salah satu mahasiswa selaku Korlap aksi damai Ando Kurniawan, yakni menolak wacana pengesahan RUU KUHP dan mendesak DPR RI dan Presiden mencabut pembahasan RUU KUHP, mengutuk keras pencemaran lingkungan sungai Way Umpu di Way Kanan, dan meminta DPRD untuk mencabut HGU perusahaan yang melakukan aksi kebakaran lahan.
Aksi berjalan aman dan tertib, selanjutnya mahasiswa memberikan cindera mata sebuah kalung lambang bendera aliansi mahasiswa kepada DPRD Way Kanan.
Usai menyampaikan aspirasinya di Kantor DPRD Kabupaten Way Kanan, para Mahasiswa dan personil Polres Way Kanan menggelar sholat Ghaib dan doa bersama di Masjid Darul Fattah Polres Way Kanan untuk mahasiswa yang meninggal saat unjuk rasa di Kendiri beberapa waktu lalu. (Koesma/win)