Monday, 16 December 2019

Takluk dari Kento Momota, Ginting Gagal Juara di BWF World Tour Finals 2019

Minggu, 15 Desember 2019 — 15:22 WIB
Kento Momota memeluk Ginting usai menang dengan 17-21, 21-17 dan 21-14 di BWF BWF World Tour Finals 2019.(Ist)

Kento Momota memeluk Ginting usai menang dengan 17-21, 21-17 dan 21-14 di BWF BWF World Tour Finals 2019.(Ist)

JAKARTA  – Sempat unggul di set pertama dengan 21-17,  Anthony Sinisuka Ginting harus mengakui keunggulan Kento Momota dan gagal meraih juara di  BWF World Tour Finals 2019. Ginting menyerah dengan skor 21-17, 17-21, dan 14-21.

Dalam pertandingan yang digelar di  Tianhe Gymnasium, Guangzhou, Minggu (15/12/2019) siang WIB, Ginting bermain apik di set pertama dan tampak percaya diri.

Sempat unggul 3 poin, kemudian terjadi kejar-mengejar angka hingga kedudukan sama 8-8., bahkan kemudian Ginting unggul diinterval perama dengan 11-9.

Setelah itu, Ginting selalu unggul, namun pertandingan semakin ketat., hingga kedudukan kembali sama 17-17. Berhasil meraih dua poin krusial, Ginting akhirnya menyudahi pertandingan dengan 21-17 dalam waktu 25 menit.

Di gim kedua, Momota dan Ginting sempat berbagi poin 1-1. Namun Momota kemudian memimpin hingga 9-7,  namun akhirnya dengan smash menyilang Ginting menyamakan kedudukan 9-9, bahkan unggul di interval pertama dengan 11-9.
Ginting berbalik unggul untuk pertama kali di gim kedua karena pengembalian Momota yang keluar. Ginting memetik enam poin beruntun untuk membuat dirinya unggul 11-9 saat interval.

Kembali terjadi kejar mengejar angka menjadi 11-15, namun Ginting beberapa kali membuat kesalahan dengan memukul bola menyangkut ke net ataupun keluar lapangan.

Kento Momota akhirnya menang di set kedua dengan 21-17.

Pada gim penentuan, kejar-mengejar angka kembali terjadi. Namun setelah berbagi angka 5-5, Ginting melaju dengan meraih interval lebih dulu dengan kedudukan 11-5, bahkan kemudian unggul 12-5.

Momota berhasil mengejar ketinggalan dan meraih tujuh angka berurutan, hingga imbang 12-12. Ginting kemudian sempat unggul dengan 13-12, namun setelah kembali membuat kesalahan sendiri, hingga
Kento unggul 17-14.

Ginting akhirnya harus menyerah dengan skor 21-14, setelah mengalami masalah di jari kakinya dan mendapat perawatan dari petugas medis. Kento akhirnya juara dengan skor 17-21, 21-17 dan 21-14.

Harapan Indonesia kini tinggal bertumpu pada ganda putra pasangan ‘The Daddies’ Hendra Setiawan/AM. Ahsan yang akan bertanding melawan pasangan Jepang Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe, yang pada semifinal mengalahkan The Minion Kevin Sanjaya/Markus Gideon.(tri)