JAKARTA – Untuk memudahkan pelayanan kepada masyarakat, Unit Pelaksana Pelayanan Terpadu Satu Pintu (UP PTSP) Kecamatan Kebayoran Baru menggelar pelayanan PTSP ‘Goes To Hospital’.
Kegiatan perdana ini berlangsung di Rumah Sakit Pusat Pertamina, Jalan Kyai Maja, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (17/12/2019).
Kepala UP PTSP Kecamatan Kebayoran Baru, Agus Susanto mengatakan, PTSP Goes To Hospital digelar dalam rangka untuk mendekatkan pelayanan kepada warga.
“Selain itu layanan ini tujuannya agar masyarakat tahu bahwa mengurus perizinan di PTSP itu sangat mudah, transparan dan tanpa melalui pihak ketiga atau calo. Terlebih, pelayanan ini tidak dipungut biaya alias gratis,” terang Agus.
Layanan ini merupakan perdana, dan mendapat sambutan positif dari masyartakat medik dan paramedik yang ada di rumah sakit, untuk melakukan perpanjangan atau pengajuan izin baru terhadap Surat Izin Praktek (SIP) mereka.
“Kegiatan ini digelar selama satu hari, karena memang perdana untuk berikutnya akan dilakukan secara berkala di tahun depan dan saya lihat ini propek bagus untuk kita punya hastag mengurus izin sendiri itu mudah dan kita bisa aplikasinya di PTSP Goes To Hospital hari ini,” tuturnya.
Dalam kegiatan pihaknya melayani sebanyak 30 pelayanan diantaranya Surat Izin fisioterapi, Surat izin okupasi terapi, Surat izin prakter apoteker dan SIP radiografer.
Sementara itu, Head of Bussiness Management Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP) Agus Susetyo, memberikan apresiasi sekaligus ucapan terima kasih, adanya program PTSP Goes To Hospital tersebut yang digelar di tempatnya.
“Layanan ini merupakan salah satu terobosan yang belum pernah terpikirkan, belum pernah dilakukan. Saat ini eranya kan sudah digital atau 4.0 dan ini sudah memenuhi arahnya kesitu. Jadi untuk melakukan percepatan pelayanan, ini bagus dan luar biasa,” ucap Agus Susetyo. (wandi/mb)