Thursday, 26 December 2019

Natal di Depok dan Tangsel Aman, Petugas Tetap Berjaga

Rabu, 25 Desember 2019 — 17:42 WIB
Aparat bersama pengurus gereja GKI Palsi Gunung.

Aparat bersama pengurus gereja GKI Palsi Gunung.

DEPOK – Kegiatan perayaan Natal di Kota Depok dan Kota Tangerang Selatan (Tangsel) berjalan aman, nyaman dan kondusif. Meski begitu, sejumlah personil gabungan tetap berjaga di gereja-gereja.

“Kondisi aman dan kondusif semua berjalan dengan lancer tanpa hambatan,” ujar Wakil Wali Kota Depok Pradi Supriatna didampingi Kapolres Depok Kombes Azis Andriansyah, Dandim 0508/Depok Kol.inf. Agus Isrok dan pejabat Pemkot Depok lainnya di Gereja GKI Palsi Gunung, Depok, (25/12/2019).

Kegiatan monitoring jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) bersama Polres Depok dan Dandim 0508/Depok merupakan hal rutin yang dilakukan setiap tahun, ujarnya ii semua untuk memberikan kenyamanan dan ketenangan umat kritiani saat melaksanakan ibadah Natal.

Hal serupa juga dilakukan di kawasan Kota Tangsel. “Alahmdulillah semua kegiatan yang dilaksanakan umat kristiani di Kota Tangsel saat melaksanakan misa Natal berlangsung aman, nyaman dan tenang,” ujar Kapolres Tangsel AKBP Ferdy Irawan.

Semua berkat kebersamaan dan persatuan yang telah terjalin sejak dulu di Kota Tangsel, ujarnya yang mengaku sebelum dilaksanakan misa Natal 2019 jajarannya juga telah melakukan swiping atau pemantauan langsung ke gereja yang ada di Kota Tangsel. (anton/yp)