JAKARTA – Libur Natal dimanfaatkan banyak warga untuk berwisata. Salah satu tempat yang ramai pengunjung adalah kawasan Kota Tua, Jakarta Barat.
Pengunjung berdatangan bersama keluarga. Umumnya mereka bersantai di depan Museum Sejarah Jakarta.
“Datang bawa anak-anak ke sini sudah cukup. Anak-anak senang karena ramai dan yang pasti murah meriah,” ujar Ando, warga, yang membawa istri dan dua anaknya.
Tak sedikit yang berfoto bersama ‘manusia patung’ yang seluruh tubuhnya dicat perak atau emas. Ada pula ondel-ondel yang terus menari.
Selain itu, banyak pengunjung bersepeda keliling kawasan tersebut.
“Murah, seru dan bisa update di Instagram,” seru Indah, mahasiswi 21 tahun yang datang bersama dua teman untuk berburu foto bagus. Ia mengaku kesan tempo dulu begitu kuat di tempat itu sehingga bagus untuk gambar di akun media sosial miliknya.
“Repot sih karena ramai, tapi kalau bisa dapat angel bagus kan keren,” ujarnya. (toga/yp)