DEPOK – Petugas Damkar Kota Depok Unit Ranger berhasil mengamankan seekor ular kobra bersembunyi di rumah warga, di Jalan Mandor Basir 1, RT 01/08, Kukusan, Beji, Depok, Jumat (30/8/2019).
Kadis Damkar Kota Depok, R. Gandara Budiana, mengatakan sekitar pukul 07.00 WIB pihaknya menerima laporan masyarakat bahwa ada temuan ular kobra bersembunyi di pekarangan rumah warga.
“Ya, tadi ada laporan di rumah warga Bapak Pipin temuan berupa ular kobra. Warga resah. Dengan cepat unit Ranger meluncur ke lokasi,” ujarnya kepada Poskotanews.com.
Dengan beranggotakan tujuh orang Ranger dari Damkar Kota Depok, petugas langsung mengevakuasi ular kobra yang bersembunyi di antara tumpukan genteng sudah tidak terpakai.
“Proses evakuasi mulai dari pukul 05.00 hingga 07.00 dengan menggunakan penjepit khusus ular kobra berukuran sekitar 1 meter lebih, ini berhasil ditangkap tanpa ada pemilik rumah yang terluka,” tutupnya. (angga/ys)