Wednesday, 13 November 2019

Kembangan Siapkan Posko Siaga Bencana

Rabu, 13 November 2019 — 6:12 WIB
Petugas di Posko Siaga Bencana di kantor Kecamatan Kembangan, Jakbar. (Rachmi)

Petugas di Posko Siaga Bencana di kantor Kecamatan Kembangan, Jakbar. (Rachmi)

JAKARTA – Jajaran Kecamatan Kembangan, Jakarta Barat mengerahkan 20 petugas di Posko Siaga Bencana (PSB) di kantor kecamatan setempat. Posko siaga ini beroperasi hingga Februari 2020.

“Posko Siaga Bencana disiagakan di kantor Kecamatan Kembangan bertujuan mengantisipasi maupun mempercepat penangan genangan dan banjir saat musim hujan,” kata Camat Kembangan, Joko Mulyono, Selasa (12/11/2019).

Ia menjelaskan puluhan personil di Posko Siaga Bencana ini saat hujan deras bertugas keliling kawasan se-Kecamatan Kembangan dengan tugas utama mencari titik genangan dan membersihkan tali-tali air. Serta mengatur arus lalu lintas yang kerap kali macet lantaran genangan maupun banjir.

Untuk mengoptimalkan tugas di Posko Siaga Bencana lanjut Joko, pihaknya menyiapkan sejumlah peralatan seperti perahu karet, senter, fire blanket, tenda, life jacket, sepatu boot, dan Alat Pemadam Api Ringan (APAR).

Meski secara teknis PSB hanya sampai 20 Februari, tapi jika masih diperlukan akan diperpanjang sesuai dengan kebutuhan di wilayah. (rachmi/yp)