JAKARTA – Jajaran Suku Dinas Perhubungan (Sudishub) Jakarta Barat, mengerahkan sejumlah personel untuk memantau kendaraan angkutan barang sarat muatan, di Jalan Wibisana RT 09 Perum Persada Kelurahan Rawa Buaya, Kecamatan Cengkareng.
Hal ini menanggapi keluhan pembaca melalui Rubrik Suara Warga di Pos Kota. “Mohon petugas terkait menindak kendaraan sarat muatan yang berkeliaran ke luar masuk di Wibisana RT 09 Perum Persada karena membuat jalanan rentan rusak, juga membahayakan keselamatan anak-anak,” demikian keluhan pembaca dengan nomor 082110504xxx.
Kepala Sudishub Jakbar, Erwansyah menjelaskan pihaknya menginstruksikan Satpelhub Kecamatan Cengkareng untuk memantau lokasi yang dikeluhkan pembaca di Pos Kota.
“Petugas di lapangan dipimpin Komandan Regu Madun sejak kemarin memantau di lokasi dengan fokus kendaraan angkutan barang sarat muatan maupun yang tidak sesuai ketentuan dimensi,” kata Erwansyah, Kamis (5/12/2019).
Hanya saja, selama pengecekan tersebut petugas tidak mendapati kendaraan sarat muatan yang melintas maupun yang berpangkal di Jalan Wibisana RT 09.
Kendati demikian lanjut Erwansyah, petugas secara berkala akan tetap memantau lokasi yang dikeluhkan pembaca itu. Jika kendaraan sarat muatan dan tidak sesuai dimensi kendaraan, pihaknya akan langsung menindak sesuai aturan. (rachmi/mb)