JAKARTA – Sidang Tahunan MPR RI digelar di Gedung DPR/MPR, Jakarta, Jumat (16/8/2019). Selain dihadiri para pejabat negara, pimpinan dan anggota legislatif serta para duta besar negara sahabat, Sidang Tahunan MPR 2019 juga dihadiri kontestan Pilpres 2019. Minus Prabowo Subianto, sidang dihadiri Ma’ruf Amin dan Sandiaga Uno.
Sandiaga duduk tepat di samping mantan rivalnya, Wakil Presiden terpilih, Ma’ruf Amin. Mengawali pidato kenegaraannya, Presiden Joko Widodo menyapa Sandiaga dengan sebutan sahabat.
“Sahabat saya, yang saha hormati, Sandiaga Salahuddin Uno,” ujar Jokowi disambut tepuk tangan meriah.
Mendapatkan sambutan yang hangat dari Presiden, Sandiaga pun beranjak dari kursinya. Sikap hormat disertai senyum ditunjukkan Sandiaga ke arah Jokowi.
Pada Sidang Tahunan MPR RI, hadir pula Presiden ke-5 RI, Megawati Soekarnoputri, istri Presiden ke-4 RI, Sinta Nuriyah Wahid, Wakil Presiden ke-6 RI, Tri Sutrisno dan Wakil Presiden ke-9 RI, Hamzah Haz. (ikbal/yp)