Friday, 15 November 2019

Tas Hitam Diduga Isi Bom, Warga: Yang Naruh Lelaki Gemuk Naik Motor

Kamis, 14 November 2019 — 18:31 WIB
Kapolsek Pancoran Mas Kompol Tri memasang garis polisi mensterilkan gang dari evakuasi anggota Jibom evakuasi tas mencurigakan. (Angga)

Kapolsek Pancoran Mas Kompol Tri memasang garis polisi mensterilkan gang dari evakuasi anggota Jibom evakuasi tas mencurigakan. (Angga)

DEPOK – Tas mencurigakan diduga berisi bom yang ditemukan di Gang Anggrek (sebelah SPBU) Jalan Kartini, Pancoran Mas, Kota Depok, Kamis (14/11/2019) sore. Tas itu kemnudian dibawa anggota Tim Gegana Mako Korps Brimob Kelapa Dua Depok.

Wakapolrestro Depok AKBP Arya Pradana mengatakan belum diketahui pasti isi tas rersebut. “Tas ransel hitam sudah dicek sama tim Gegana setelah itu diamankan dibawa untuk pengecekan lebih lanjut,” ujarnya.

(Baca: Tas Diduga Isi Bom Gegerkan Warga Depok)

Menurut AKBP Arya, ada saksi yang nelihat seseorang meletakkan dengan sengaja tas di pinggiran tembok pembatas dengan SPBU. “Ciri-ciri orang itu masi kami minta keterangan dari saksi-saksi,” katanya. “Tas sudah dibawa anggota Gegana untuk ditindaklanjuti.”

Sementara itu, Yandri (22), pengemudi ojek online, mengatakan sempat melihat laki-laki menggunakan motor Honda Vario sengaja menaruh tas hitam di pinggir jalan. “Orangnya gemuk, pakai jaket dan helm. Dia naik Honda Vario,” ungkapnya.

Setelah itu Yandri langsung memberi tahu warga tentang apa yang dilihatnya, kemudian dilanjutkan dengan melapor ke Polsek Pancoran Mas.
“Daripada ada apa-apa musim teror lapor ke Polsek saja dibantu warga sekitar,” tutupnya. (anggga/yp)