SPANYOL – Leonel Messi pun tak mampu menjadi penolong bagi Barcelona saat bertamu ke Lebante. Tim bertabur bintang ini takhluk 3-1 dari tuan rumah dalam kanjutan La Liga, Sabtu (2/11/2019).
Beruntung kekalahan ini tidak busa dimanfaatkan Real Madrid untuk menggusurnya, karena tim Ibukota Spanyol itu selaku tuan rumah hanya main imbang 0-0 saat menjamu Real Betis, Minggu dini hari.
Pada pertandingan Levante vs Barcelona menjadi malam gelap bagi club Catalan. Barca terpaksa menelan pil pahit oleh tiga gol Levante masing-masing dicetak oleh Jose Campana (61′), Borja Mayoral (63′), dan Nemanja Radoja (68′).
Messi sebenarnya sempat membawa Barca unggul lebih dulu di babak pertama, yakni saat menjadi eksekutor pinalti di manit 38. Messi mengemban tugas demgan baik, namun sepanjang pertandingannhanya gol pinalti itukah yang dipersembahkan oleh Messi. Padahal di babak kedua, Levante mengguyur Barca tiga gol.
Beruntung, kekalahan itu tidak membuat Barca tergusur oleh Real Madrid. Sebab tim asuhan Zinedine Zidane gagal meraih poin maksimal setelah ditahan imbang tamunya Real Betis di Stadion Bernabeu dengan skor 0-0 di laga lanjutan Liga Spanyol, Minggu (3/11/2019).
Dengan kekuatan penuh, Madrid sebenarnberupaya keras menjebol gawang tim tamu yang dijaga Joel Robles. Namun,,hingga akhir pertandingan hasil tetap imbang 0-0.
Satu angka tambahan membuat Real Madrid kini tetap bercokol di peringkat kedua dengan 22 angka, sama dengan poin Barcelona di puncak klasemen. (win)